Aktual

Berita terkini di PresUniv


Tanggal Post: 28 Mar 2024

Sabtu, 16 Maret 2023, dosen dan mahasiswa Program Studi (Prodi) Hubungan Internasional, Fakultas Humaniora, President University (Presuniv), melakukan studi lapangan ke Arsip Kepresidenan di gedung Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) di Jl. Gadjah Mada, Jakarta. Ikut serta dalam kunjungan tersebut Ketua Prodi Hubungan Internasional Dr. Jeanne Francoise dan dosen prodi tersebut, Drs. Teuku Rezasyah, MA, Ph.D. Melalui kunjungan kali ini, mahasiswa Prodi Hubungan Internasional ingin belajar artefak sejarah dan wawasan tentang warisan kepresidenan Indonesia, President pertama, yakni Ir. Sukarno.

           Selama di ANRI, mahasiswa menjelajahi tata letak dokumen yang disusun sesuai urutan waktu, termasuk menyaksikan momen-momen penting yang membentuk lanskap pertahanan negara. “Semua dokumen sejarah hingga artefaknya akan menjadi pengingat tentang pengorbanan dan kemenangan yang menentukan sejarah pertahanan Indonesia,” kata Jeanne Francoise. Selain menyaksikan pameran, para mahasiswa juga diminta untuk menyebarkan pengalaman dan pengetahuan yang mereka peroleh selama menjelajahi Arsip Kepresidenan melalui platform media sosial mereka. (JB Susetiyo, tim PR. Laporan dan Foto: Jesicca L. De Kyrieleison).