Actual

What's happening in PresUniv


Published: 10 Mar 2021

Saturday (6/3), President University Major Association (PUMA) Management, President University (PresUniv), collaboration with the Management Study Program Student Association (HMPSM), Pelita Harapan University (UPH), held a study comparative. This activity aims to exchange experiences, information, and work programs from each organization. This activity was attended by all committees of PUMA Management 2021, committes of HMPSM UPH 2021, and Assoc. Prof. Dr. Dra Genoveva, M.M., Program Leader of Management Study Program, Presuniv.

In her remarks, Genoveva conveyed the importance of organizing on campus as a medium of learning in facing the world of work. "Through organizational activities, we can exchange information, experiences and expand friendship with other universities. This is certainly useful for learning," she said. Gratio R. Deo Tumiwa, Chairperson of PUMA Management 2021, agrees. He said, this study comparative was a forum for establishing relationships with other organizations outside PresUniv, so they could collaborate together in the future.

This activity was held online and consisted of two sessions. The first session was in the form of presentations from two organizations regarding management, work programs, and activities that have been carried out. The second session is the most important session, because each committee will be divided into small groups according to their divisions, so that the discussion can focus more on one area that suits their division. (Gilang Suryanata, PR team. Photo: Doc. PUMA Management)

 

 

 

PUMA Management dan HMPSM UPH Adakan Studi Banding

 

Sabtu (6/3), President University Major Association (PUMA) Management, President University (PresUniv), bersama dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen (HMPSM), Universitas Pelita Harapan (UPH), mengadakan study comparative. Kegiatan ini bertujuan untuk saling bertukar pengalaman, informasi, dan program kerja dari masing-masing organisasi. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus PUMA Management 2021, pengurus HMPSM UPH 2021, serta Assoc. Prof. Dr. Dra Genoveva, M.M., Ketua Program Studi (Prodi) Management, Presuniv.

Dalam sambutannya, Genoveva menyampaikan pentingnya berorganisasi di kampus sebagai media pembelajaran dalam menghadapi dunia kerja. “Melalui kegiatan berorganisasi, kita dapat saling bertukar informasi, pengalaman dan memperluas relasi pertemanan dengan universitas lain. Ini tentu bermanfaat untuk pembelajaran,” ujarnya. Gratio R. Deo Tumiwa, Chairperson PUMA Management 2021, sependapat. Katanya, study comparative ini adalah wadah untuk menjalin relasi dengan organisasi lain di luar PresUniv, sehingga kelak bisa melakukan kolaborasi bersama.

Kegiatan ini dilaksanakan secara online dan terdiri dari dua sesi. Sesi pertama berupa presentasi dari dua organisasi mengenai kepengurusan, program kerja, dan kegiatan-kegiatan yang pernah dilakukan. Sesi kedua merupakan sesi yang paling utama, karena masing-masing pengurus akan dibagi menjadi kelompok kecil sesuai dengan divisinya, sehingga diskusi dapat lebih fokus pada satu bidang yang sesuai dengan divisi mereka. (Gilang Suryanata, tim PR. Foto: Dok. PUMA Management)