Actual

What's happening in PresUniv


Published: 06 Mar 2021

The intense rainfall since the beginning of 2021, has caused the Citarum river embankment to break. Some areas in Bekasi regencies flooded. Responding to the floods situation, President University (PresUniv) Communications students, through the "Communications Care" program, distributed aid to the floods affected residents in Cabang Dua, Lenggahsari, Cabangbungin, Bekasi, on Sunday (28/2).

The donations collected by student team since 16 February 2021. All the donations were distributed in the form of clean water, groceries and sanitation kits. The donations were distributed after conducting a needs survey at the floods location. The difficult access to the floods location did not dampen the enthusiasm of the student team who also distributed aid to the flood locations evenly.

Titus’s story, one of the members Communications Care team "It's definitely exhausting. However, seeing the happy expressions of the residents, the feeling of fatigue was immediately forgotten.” Communications Care is a program initiated by the President University Major Association, Communications (PUMA Communications). (Pryanka Ramadini, Communications Studies. Photo: Titus).

 

 

 

Mahasiswa PresUniv Bantu Korban Banjir di Cabangbungin, Bekasi

 

Curah hujan yang titnggi sejak awal tahun 2021 menyebabkan tanggul Sungai Citarum jebol. Sejumlah wilayah di Kabupaten Bekasi kebanjiran. Merespon situasi tersebut, mahasiswa Ilmu Komunikasi, President University (PresUniv), melalui program "Communications Care", menyalurkan bantuan untuk warga yang paling terdampak di kampung Cabang Dua Lenggahsari, Cabangbungin, Bekasi,  Minggu (28/2).

Dana bantuan dikumpulkan oleh tim mahasiswa sejak 16 Februari 2021. Seluruh dana yang terkumpul kemudian disalurkan dalam bentuk air bersih, sembako, dan perlengkapan sanitasi. Bantuan disalurkan setelah tim melakukan survei kebutuhan di lokasi banjir. Akses yang sulit dan genangan air tidak menyurutkan semangat tim mahasiswa yang turut mendistribusikan bantuan ke lokasi banjir secara merata.

Cerita Titus, salah satu tim Communications Care, “Lelah, itu pasti. Namun, melihat ekspresi warga yang senang, rasa lelah itu jadi hilang.” Communications Care adalah program yang diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi PresUniv (PUMA Communications). (Pryanka Ramadini, Prodi Ilmu Komunikasi. Foto: Titus)