Actual

What's happening in PresUniv


Published: 05 Nov 2020

Indonesia has the opportunity to become one of the largest economic giants in 2045 and experts call it, Indonesia Golden Year. Why? Because in that year, Indonesia had become a developed country in all fields, be it economy, education, technology and others. However, that opportunity will only be an opportunity if the young generation does not show a good mental attitude, behavior and achievements that can help Indonesia to realize a Golden Indonesia.

Then, how can the young generation of Indonesia make it happen? To answer this challenge, on Monday (2/11), President University held a webinar entitled Learning to Be a Learner by presenting two speakers, namely SD Darmono, founder of the Jababeka Group and President University, and Indonesia's leading motivator, Andrie Wongso. Hundreds of participants, mostly students, took part in the webinar.

In his brief presentation, Darmono emphasized the need for Indonesia's young generation to dare to become entrepreneurs. One of the opportunities that is still very open is to empower existing lands. Darmono said, "By empowering these lands, this will also create new jobs."

Meanwhile, Andrie Wongso emphasized that success is everyone's right. Reflecting on his own experience, Om AW, as Andrie Wongso is called, said that the success he got was the result of learning that never stopped.

He then explained three things to keep us growing. First, dare to be a qualified and responsible human being. "This is a broad spectrum. We must have the courage to be responsible to ourselves, to others, to God, to society and the environment,” explained Om AW. Second, never stop developing one's potential. "We must have the courage to achieve something that is not ordinary. If the GPA of 3 is common, we have to get more than 3," he said loudly.

Third, to be able to achieve all of this we have to learn and keep learning. “Learning is never ending adventure. So, learning never stops, "said Om AW. If the younger generation of Indonesia has this spirit, has a strong mentality and does not give up easily, Om AW is optimistic that Indonesia Gold in 2045 will be realized. Hopefully. (LG)

 


 

Mewujudkan Indonesia Emas 


Tahun 2045 berpeluang menjadi Tahun Emas atau Indonesia Emas. Mengapa? Sebab pada tahun itu, Indonesia sudah menjadi negara maju dalam segala bidang, baik itu ekonomi, pendidikan, teknologi dan lainnya. Namun, peluang itu hanya tinggal peluang jika generasi muda Indonesia belum mampu menunjukan sikap mental, perilaku dan prestasi yang dapat membantu Indonesia untuk mewujudkan Indonesia Emas. 

Lalu, bagaimana agar generasi muda Indonesia mampu mewujudkannya? Untuk menjawab tantangan tersebut, pada Senin (2/11) President University menggelar webinar yang bertajuk Belajar Menjadi Pembelajar dengan menghadirkan dua pembicara, yakni SD Darmono, pendiri Grup Jababeka dan President University, dan motivator terkemuka Indonesia, Andrie Wongso. Ratusan peserta, sebagian besar adalah mahasiswa, mengikuti webinar tersebut.

Dalam paparan singkatnya, Darmono menekankan perlunya generasi muda Indonesia untuk berani menjadi pengusaha. Salah satu peluang yang masih sangat terbuka adalah dengan memberdayakan lahan-lahan yang ada. Kata Darmono, “Dengan memberdayakan lahan-lahan tersebut, ini sekaligus juga menciptakan lapangan kerja baru.” 

Sementara, Andrie Wongso menekankan bahwa sukses adalah hak setiap orang. Berkaca dari pengalamannya sendiri, Om AW, begitu sapaan Andrie Wongso, bercerita bahwa kesuksesan yang ia peroleh adalah hasil belajar yang tidak pernah berhenti.

Dia lalu menjelaskan tiga hal untuk membuat kita terus berkembang. Pertama, berani menjadi manusia yang berkualitas dan bertanggung jawab. “Ini luas spektrumnya. Kita harus berani bertanggung jawab kepada diri sendiri, kepada sesama, kepada Tuhan, ke masyarakat dan lingkungan,” jelas Om AW. Kedua, tidak pernah berhenti mengembangkan potensi diri. “Kita harus berani mencapai sesuatu yang bukan biasa-biasa saja. Kalau indeks prestasi 3 adalah hal biasa, kita harus bisa di atas 3,” katanya, lantang. 

Ketiga, untuk bisa meraih itu semua kita harus belajar dan terus belajar. “Learning is never ending adventure. Jadi, belajar itu tidak pernah ada kata berhentinya,” tegas Om AW. Kalau generasi muda Indonesia memiliki semangat tersebut, memiliki mental yang kuat dan tidak mudah menyerah, Om AW optimistis bahwa Indonesia Emas pada 2045 akan terwujud. Semoga. (LG)