Actual

What's happening in PresUniv


Published: 23 Oct 2019

The development of business, economic and management sectors are progressing rapidly that now its focus shift to issues of innovation, entrepreneurship, finance, marketing, operations management, human resources, accounting, Islamic economics, banking, business, and other management. With that in mind, two President University lecturers of Management Study Program, Jhanghiz Syahrivar, S.E., M.M. and Dr. Ir. Chairy, S.E., M.M. composed a research paper entitled “The Role of Religious Commitment and Conspicuous Consumption in Predicting Compulsive Buying of Islamic Goods: A Case Study of Muslim Consumers in Indonesia”.

This research paper secured the Best Paper award at the International Conference of Business, Economy, Entrepreneurship, and Management (ICBEEM) on the theme "Competitive Economy of Business and Environmental Management in Entrepreneurial and Industry 4.0". Held in Yogyakarta, Indonesia on 9-10 October 2019, the ICBEEM served as a platform for academics, researchers, practitioners to discover, predict, and share knowledge of the latest business developments, innovations, and entrepreneurship.

Chairy, who currently serves as the Secretary of the President University Foundation, was the one to present their manuscript that is based on the assumption that halal consumptions are not always religiously motivated. With the lack of exploration of the consumption of Islamic goods as a form of compensatory mechanism within Islamic management research, Jhanghiz, who currently pursues his doctoral degree at Corvinus University, Hungary, and Chairy brought attention to two variables, namely religious commitment and conspicuous consumption. The two variables had been observed to contribute to the prediction of the compulsive buying behavior of Islamic goods. 

The completion of this research led to three findings, as stated by the two lecturers, “Muslim consumers who are less committed in religious practices would compensate through status-conveying Islamic goods, conspicuous consumption has a strong and positive relationship with compulsive buying of Islamic goods and conspicuous consumption and compulsive buying may belong to a wider construct called compensatory consumption.”

As part of the accepted papers within the conference, Scitepress will then publish their paper in proceeding for further indexing to SCOPUS. (APW/SL)

 


 

Memprediksi Pembelian Kompulsif Produk Syariah Berdasarkan Komitmen Praktik Keagamaan dan Konsumsi yang Mencolok

 

Perkembangan sektor bisnis, ekonomi, dan manajemen terjadi secara pesat sehingga fokusnya kini bergeser kepada inovasi, kewirausahaan, keuangan, pemasaran, manajemen operasional, sumber daya manusia, akuntansi, ekonomi syariah, perbankan, bisnis, dan manajemen yang lain. Dengan pemahaman tersebut, dua dosen Program Studi Manajemen President University Jhanghiz Syahrivar, S.E., M.M. dan Dr. Ir. Chairy, S.E., M.M. menulis sebuah makalah penelitian berjudul “The Role of Religious Commitment and Conspicuous Consumption in Predicting Compulsive Buying of Islamic Goods: A Case Study of Muslim Consumers in Indonesia”.

Makalah penelitian ini berhasil meraih penghargaan Best Paper  dalam International Conference of Business, Economy, Entrepreneurship and Management (ICBEEM) bertema "Competitive Economy of Business and Environmental Management in Entrepreneurial and Industry 4.0". Diadakan di Yogyakarta pada 9-10 Oktober 2019, ICBEEM berfungsi sebagai wadah bagi akademisi, peneliti, praktisi untuk menemukan, memprediksi, dan berbagi pengetahuan tentang perkembangan terkini terkait bisnis, inovasi, dan kewirausahaan.

Chairy, yang saat ini juga menjabat sebagai Sekretaris Yayasan Universitas Presiden mempresentasikan makalah penelitian yang didasari oleh asumsi bahwa konsumsi produk halal tidak selalu dimotivasi dengan alasan religius. Dengan kurangnya eksplorasi terhadap konsumsi produk syariah sebagai bentuk mekanisme kompensasi dalam penelitian manajemen syariah, Jhanghiz, yang saat ini mengejar gelar doktornya di Corvinus University, Hongaria, dan Chairy menyoroti dua variabel, yaitu komitmen keagamaan dan konsumsi yang mencolok. Dua variabel yang telah diamati ini berkontribusi terhadap prediksi perilaku pembelian kompulsif produk-produk syariah.

Penelitian keduanya telah merujuk pada tiga penemuan yaitu "Konsumen Muslim yang kurang berkomitmen dalam praktik keagamaan akan memberikan kompensasi melalui status menyampaikan barang-barang Islami, konsumsi yang mencolok memiliki hubungan yang kuat dan positif dengan pembelian kompulsif produk-produk syariah, dan konsumsi yang mencolok serta pembelian kompulsif dapat termasuk dalam konstruksi yang lebih luas yang disebut konsumsi kompensasi."

Sebagai bagian dari makalah yang diterima dalam konferensi, Scitepress akan mempublikasikan makalah tersebut dan kemudian dilanjutkan untuk pengindeksan ke SCOPUS. (SL/APW)