Actual

What's happening in PresUniv


Published: 03 Feb 2021

Scotland is a safe and comfortable country, so it frequently becomes the place for many international events. Besides, the living cost in Scotland is also not as expensive as in other EU countries. This is suitable for those wanted to continue their studies. Especially for students who continue their studies at University of Glasgow (UofG), they are allowed to do an internship or part-time during college to get additional funds.

UofG is the 4th oldest university in the world and 2nd in Scotland. According to the QS Global World University Rankings, UofG is currently ranked 77th. So, for President University (PresUniv) alumni who wish to continue their studies, UofG could be an option. Moreover, PresUniv also has partnership with UofG. Benefits that alumni can obtain, such as 20% discount on annual tuition fees.

UofG also offers scholarships through the South East Asia (SEA) Scholarship scheme. Said Alfin Fahdi Firdaus, International Officer of the Department of International Recruitment & Partnership at UofG, "SEA Scholarship recipients can get the annual tuition discount starting from 7,500 pounds sterling." Requirements, minimum GPA of 3.5, enclose academic transcripts, certificates or temporary graduation letters, reference letters from either campus or employers, CV, IELTS score, and most importantly, a personal statement. For PresUniv alumni, Alfin is happy to help nominate for the SEA Scholarship. "I will study their academic background, if necessary, there will be additional interviews, but what I see the most is their character and personal statements," he said. (Silvia Desi Betrice, PR team)

 

 

 

 Peluang Belajar di Skotlandia bagi Alumni PresUniv

 

Skotlandia adalah negara yang aman dan nyaman, sehingga sering menjadi tempat dari berbagai ajang internasional. Selain itu, biaya hidup di Skotlandia juga tidak semahal negara-negara Uni Eropa lainnya. Ini cocok bagi mereka yang ingin melanjutkan studi. Apalagi bagi mahasiswa yang melanjutkan kuliah di University of Glasgow (UofG), mereka diperbolehkan magang atau kerja paruh waktu selama kuliah, sehingga bisa menerima dana tambahan.

UofG adalah universitas tertua ke-4 di dunia, dan ke-2 di Skotlandia. Menurut QS Global World University Rankings, saat ini UofG menempati peringkat ke-77. Maka, bagi alumni President University (PresUniv) yang ingin melanjutkan kuliahnya, UofG bisa menjadi salah satu pilihan. Apalagi PresUniv juga sudah menjalin kerja sama dengan UofG. Benefit yang bisa diperoleh alumni, antara lain, diskon 20% untuk uang kuliah tahunan.

UofG juga menawarkan beasiswa lewat skema South East Asia (SEA) Scholarship. Kata Alfin Fahdi Firdaus, International Officer dari Department International Recruitment & Partnership UofG, “Penerima SEA Scholarship bisa mendapatkan potongan uang kuliah tahunan mulai dari 7.500 Pound sterling.” Syaratnya, IPK minimal 3,5, menyertakan transkrip akademik, sertifikat atau surat kelulusan sementara, surat referensi baik dari kampus atau atasan di pekerjaan, CV, skor IELTS, dan yang terpenting adalah personal statement. Bagi alumni PresUniv, Alfin dengan senang hati membantu menominasikan untuk SEA Scholarship. “Saya akan pelajari latar belakang akademiknya, bila perlu ada interview tambahan, tapi yang paling saya lihat adalah karakter dan personal statement mereka,” ungkapnya. (Silvia Desi Betrice, tim PR)