Actual

What's happening in PresUniv


Published: 14 Nov 2017

Cikarang, Indonesia—President University (PresUniv) held a closing ceremony and awarding night of Grand Economics 2017 competition that was held at Holiday Inn Hotel, Cikarang (11/11). The event was a two day competition: Economic Smart Challenge (ESC) and Indonesia Next Top Manager (INETOR). Attending the event, Dr. Dra. Genoveva, M.M (Head of Management Study Programme President University), Purwanto, ST., M.M., (Head of Student Affair and Management Lecturer of PresUniv), Hanif A. Widyanto, S.E., MM (Management Lecturer of PresUniv), and approximately 150 lecturers amd students.

Being held as annual event of Management Study Programme, Grand Economics aimed to shape the mindset and logic of young economist on how to analyze and solve current global economic issues as well as to gain knowledge and increase competitiveness of young generations in the hope that participants will give contribution for the country as an agent of change.

ESC was held to be a platform for Indonesian high school students to gain ability to compete in the field of economy. This competition started with case study distribution, followed with a written test (multiple choice and essay written in Bahasa Indonesia and English) and presentation session. Six schools participated in the competition: SMAN 1 Karawang, SMAN 2 Bekasi, SMAN 2 Tambun Selatan, SMAN 4 Tambun Selatan, and SMA Don Bosco 3 CIkarang. SMA Don Bosco 3 Cikarang won the first place, followed by two teams from SMAN 2 Kota Bekasi as the second and third winner.

On the other hand, INETOR is an essay and debate competition for undergraduate students in Indonesia aimed to accomodate aspirations and innovations of young generation especially management students to increase knowledge and understanding on international trade. The event was participated by seven teams from four universities: President University, Universitas Indonesia, Binus University, and Telkom University. Universitas Indonesia won the first place, followed by Telkom University and President University in the second and third winner.

Completing the event, there was also a national seminar themed “Entrpreneurship in International Business” that was held on November 11 at Charles Himawan Auditorium, President University. The lecture were delivered by Miftah Zikri, B.Sc., M.Sc (CEO and Founder dari PT. Sahabat UMKM Indonesia-Transaku), and Triarso Widjasena (General Manager Trade Marketing PT Nippon Indosari Corpindo Tbk).

“Through this event, we hope to strengthen our presence at high school level as well as universities and entrepreneur level. That is why we embrace these three groups,” said Genoveva.


Grand Economics 2017: President University Juara Tiga dalam Kompetisi Debat Indonesia Next Top Manager

Cikarang, Indonesia—President University (PresUniv) menyelenggarakan acara penutupan sekaligus malam penganugerahan kompetisi Grand Economics 2017 yang diselenggarakan di Hotel Holiday Inn, Cikarang (11/11). Kompetisi yang diadakan selama dua hari ini terdiri dari dua lomba yaitu  Economic Smart Challenge (ESC) dan Indonesia Next Top Manager (INETOR). Turut hadir dalam acara ini, Dr. Dra. Genoveva, M.M (Kepala Program Studi Manajemen PresUniv), Purwanto, ST., M.M (Kepala Urusan Mahasiswa dan Dosen Manajemen PresUniv), Hanif A. Widyanto, S.E., MM (Dosen Manajemen PresUniv), dan setidaknya 150 dosen dan mahasiswa.

Diadakan sebagai acara tahunan Program Studi Manajemen, Grand Economics 2017 bertujuan untuk membentuk pola pikir dan logika ekonom muda mengenai bagaimana caranya menganalisa dan menyelesaikan isu-isu ekonomi global serta meningkatkan ilmu pengetahuan dan daya saing generasi muda dengan harapan bahwa para peserta dapat memberikan kontribusi terhadap negara sebagai agent of change.

Economic Smart Challenge diselenggarakan untuk memberikan wadah kepada siswa-siswi SMA di  seluruh Indonesia untuk mengasah kemampuan berkompetisi di bidang studi ekonomi. Kompetisi ini dimulai dengan pembagian studi kasus dan tim terpilih akan lanjut ke tahap selanjutnya yaitu tes tertulis (pilihan ganda dan esai ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Inggris) serta sesi presentasi. Enam SMA berpartisipasi dalam kompetisi ini: SMAN 1 Karawang, SMAN 2 Bekasi, SMAN 2 Tambun Selatan, SMAN 4 Tambun Selatan, and SMA Don Bosco 3 Cikarang. SMA Don Bosco 3 keluar sebagai juara pertama diikuti oleh dua tim dari SMAN 2 Kota Bekasi sebagai juara kedua dan ketiga.

Sementara itu, Indonesia Next Top Manager adalah kompetisi essai dan debat untuk mahasiswa perguruan tinggi di Indonesia yang bertujuan untuk mengakomodasi aspirasi dan inovasi generasi muda khususnya mahasiswa manajemen untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang perdagangan internasional. Acara ini diikuti oleh tujuh tim dari empat universitas: President University, Universitas Indonesia, Binus University, dan Telkom University. Pada kompetisi ini, Universitas Indonesia memenangkan peringkat pertama, diikuti oleh Telkom University dan President University di peringkat kedua dan ketiga.

Melengkapi rangkaian acara, juga ada seminar nasional yang bertemakan “Wirausaha dalam Bisnis Internasional” yang diselenggarakan pada tanggal 11 November di Auditorium Charles Himawan, President University dengan pemateri Miftah Zikri, B.Sc., M.Sc (CEO dan Founder dari PT. Sahabat UMKM Indonesia-Transaku), dan Triarso Widjasena (General Manager Trade Marketing PT Nippon Indosari Corpindo Tbk).

“Melalui acara ini, kami berharap untuk memperkuat kehadiran kami di level sekolah menengah atas, universitas, dan wirausaha. Itulah mengapa kami merangkum ketiga kalangan ini,” ungkap Genoveva.